Jamin Situasi Kondusif di Masa Kampanye Pilkada 2024, Polres Sumbawa Tingkatkan Patroli

    Jamin Situasi Kondusif di Masa Kampanye Pilkada 2024, Polres Sumbawa Tingkatkan Patroli

    Sumbawa NTB - Guna mencegah dan meminimalisir terjadinya gangguan kamtibmas di masa kampanye pilkada serentak 2024, Personel gabungan Operasi Mantap Praja Rinjani 2024 gencar meningkatkan patroli dialogis, Senin (30/09/24).

    Kapolres Sumbawa AKBP Bagus Nyoman Gede Junaedi SH, S.IK, M.AP., melalui Kabag Ops AKP Yuswanto SH., mengatakan bahwa patroli ini dilaksanakan dengan sasaran ke sejumlah titik strategis, termasuk Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), serta posko-posko pemenangan masing-masing paslon. Patroli ini difokuskan pada lokasi-lokasi yang dianggap rawan terhadap potensi gangguan keamanan.

    "Langkah ini dilakukan sebagai upaya preventif untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan selama tahapan kampanye Pilkada berlangsung." ucapnya.

    Selain patroli rutin, personel Polres Sumbawa yang tergabung dalam satuan tugas (Satgas) Operasi Mantap Praja (OMP) Rinjani 2024-2025 juga menyampaikan himbauan kepada masyarakat terkait pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan bersama guna mensukseskan pelaksanaan Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Sumbawa.

    Kabag Ops juga menambahkan bahwa kegiatan patroli setiap saat digelar untuk menghadirkan polisi di tengah masyarakat, sehingga masyarakat dapat merasakan kenyamanan dan keamanan khususnya ditengah gelaran Pilkada 2024. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Labuhan Badas Pimpin Pengamanan...

    Artikel Berikutnya

    Personel Polsek Utan Bersama Warga Bantu...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika

    Ikuti Kami