Ops Bina Waspada 2023, Polres Sumbawa Berikan Binluh Masyarakat Penyaring

    Ops Bina Waspada 2023, Polres Sumbawa Berikan Binluh Masyarakat Penyaring

    Sumbawa NTB - Dalam rangka Operasi Bina Kusuma personil Ops Bina Waspada Polres Sumbawa Polda NTB melaksanakan pembinaan dan penyuluhan (Binluh) kepada guna mengantisipasi penyebaran faham radikal dan deradikalisme ditengah-tengah masyarakat Desa Penyaring Kecamatan Moyo Utara Kab. Sumbawa

    "Kali ini, kegiatan pembinaan dan penyuluhan dilaksanakan di Aula Desa Penyaring Kecamatan Moyo Utara Kabupaten Sumbawa tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Penyaring, para tokoh dan masyarakat Desa Penyaring yang berjumlah 50 orang", Senin (16/1/2023) pagi

    Dalam kegiatan binluh dipimpin oleh Kasi Humas Polres Sumbawa Sumbawa AKP Sumardi, S.Sos. bersama KBO Sat Binmas Ipda Ilham Darwis KBO Intelkam Ipda Lalu Eka Parhadian serta anggota yang tersprint dalam Ops Bina Waspada 

    Dalam kegiatan binluh tersebut personil operasi bina waspada memberikan himbauan dan pemahaman kepada masyarakat tentang bahaya faham radikalisme dan terorisme serta memberikan edukasi kepada masyarakat tentang kamtibmas menjelang Harlah ke 64 Kabupaten Sumbawa.

    Kapolres Sumbawa Polda NTB Henry Novika Chandra, S.IK., MH. melalui Kasi Humas AKP Sumardi, S.Sos. yang dikonfirmasi mengatakan, melalui operasi bina waspada ini, Ia berharap kepada  masyarakat dapat senantiasa waspada terhadap paham radikalisme serta berpegang teguh terhadap NKRI, ujarnya

    Operasi Bina Waspada Rinjani 2023 ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran kepada masyarakat dalam rangka mencegah faham radikalisme anti Pancasila, terorisme serta untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman nyaman dan kondusif, imbuhnya.

    "Untuk cara bertindak dari Ops Bina Waspada ini dengan mengedepankan pembinaan, penyuluhan dan himbauan secara berkelompok kepada masyarakat", tutup Kasi Humas. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Jadi Inspektur Upacara Bendera, Kapolsek...

    Artikel Berikutnya

    Polres Sumbawa Nonton Bareng Pagelaran Wayang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung

    Ikuti Kami